mari berbagi pengetahuan yang bermanfaat bagi kita semua...

Sabtu, 30 Oktober 2010

Error 633 di Modem

Sebenarnya saya kurang memahami masalah modem dan laptop, tetapi karena saya memiliki masalah pada waktu ini yaitu Modem Huawei E 160 saya tidak mau conect jadi saya iseng-iseng otak atik, akhirnya masalah terselesaikan.
begini masalahnya:

  • semenjak dari beli modem saya tidak ada masalah, oya...saya memakai window 7
  • namun beberapa hari yang lalu, setelah saya pakai 10 menitan modem disconek sendiri, kemudian saya coba untuk koneksi lagi, ternyata gagal, dan ada pesan muncul yaitu Error 633
  • saya cabut modemnya kemudian saya pasang lagi tetep juga tidak bisa.
  • akhirnya saya uninstal softwarenya, dan saya instal baru lagi. tetapi setelah beberapa menit dipakai terputus lagi...huuhh jadi kesel...



Kemudian....
  • saya cari di computer => properties => device manager => modem =>agere systems HDA modem => modem
  • kemudian di dial control saya hilangin tanda centang pada wait for dial tone before dialing.
  • kemudian saya coba untuk koneksi lagi, klikk.....
  • akhirnya bisa terhubung....saya pakai berjam-jam tidak terputus lagi. Pesan Error 633 tidak muncul...wahhh...akhirnya terselesaikan, padahal isenk-isenkan dan saya sendiri tidak mengerti...hehehe
semoga bermanfaat...

Lanjut membaca “Error 633 di Modem”  »»

Kamis, 28 Oktober 2010

Internet Gratis XL via ponsel Berakhir

Sejak tanggal 10 Oktober 2010 saya menggunakan Operamini 5.01 terinstal baik di ponsel, itu dikarenakan saya ingin mencari gratisan. Banyak blog yang memberitakan bahwa dengan Operamini tersebut kita bisa internet gratis. Setelah saya coba ternyata benar. Saya menggunakan Kartu XL waktu itu, dengan trik operatornya saya ganti sesuai cara yang diposting di blog yang memberitakan. Waktu itu 4 trik yang saya dapat, tetapi yang memberikan gratis cuman 2 saja. Wah lumayan nie dapat gratisan,pikir saya.
Namun, dengan 2 trik tersebut saya tidak dapat mendownload apa yang saya cari. Hanya bisa untuk melihat-lihat saja, membaca artikel, dan mencoba posting di wordpress.
Namun , sekarang.....


Pada tanggal 28 Oktober 2010, saya tidak dapat menikmatinya lagi. Pulsa saya yang 16 ribuan habis tersedot oleh XL untuk internet waktu itu, saya tidak menyadarinya. Setelah saya cek pulsa baru tau...ckckckck...nasib-nasib...
sudah saya otak atik di kedua trick tersebut, namun tetap tidak bisa. Ya sudahlah...lumayan dapat gratisan selama 18 hari.
XL katanya gratis di m.facebook tetapi harus diaktifkan dulu dengan mengecek *123#,namun karena pulsa saya tersedot, sampe tersisa Rp. 200 an rupiah, saya tidak dapat mengaksesnya, katanya tidak ada koneksi internet. Oya, saya kembali lagi menggunakan browser asli hape, karena pake operamini bayar mengaksesnya.
Setelah saya pikir lagi, padahal sudah memakai broser aslinya, mengapa tidak bisa mengakses m.facebook???
akhirnya saya coba dengan isi ulang pulsa. Eh..setelah coba akses m.facebook mau....asiiiikkkkk.....kemudian saya cek pulsa lagi...huh...lega rasanya ternyata pulsa saya aman, tidak berkurang sedikit pun.
kesimpulannya, meskipun m.facebook gratis dengan XL namun tetap harus ada pulsa lebih.
Oya...saya ucapkan terima kasih pada XL karena selama 18 hari saya mendapatkan gratis.
Mengapa bisa gratis ya??? apa ada kelemahan dari XL??

Lanjut membaca “Internet Gratis XL via ponsel Berakhir”  »»

Minggu, 10 Oktober 2010

BYSON vs V-IXION


YAMAHA BYSON SPESIFIKASI :

DIMENSI

P x L x T:

2.075mm x 780mm x 1.045mm

Jarak Sumbu Roda:

1.334 mm

Jarak Terendah ke Tanah:

160 mm

Tinggi Tempat Duduk:

790 mm

Berat Isi:

137 kg

Kapasitas Tangki Bensin:

12 Liter

MESIN

Tipe Mesin:

4 Langkah, SOHC, 2 Klep, Berpendingin Udara

Jumlah / Posisi Silinder:

Cylinder Tunggal / Tegak

Volume Silinder:

153 cm3

Diameter x Langkah:

58.0 x 57.9 mm

Perbandingan Kompresi:

9.50 : 1

Daya Maksimum:

13,73 PS / 7.500 rpm (10,1 kW / 7.500 rpm)

Torsi Maksimum:

13,6 Nm / 6.000 rpm

Sistem Starter:

Electric Starter dan Kick Starter

Sistem Pelumasan:

Basah

Kapasitas Oli Mesin:

Total : 1,2 Liter / Penggantian Berkala : 1,0 Liter

Tipe Karburator:

(MIKUNI) BS26 x 1

Tipe kopling:

Basah, Kopling Manual

Tipe Transmisi:

5 kecepatan (1-N-2-3-4-5)

RANGKA

Tipe Rangka:

Diamond

Suspensi Depan:

Teleskopik

Suspensi Belakang:

Suspensi Monocross

Ban Depan:

Tubeless 100/80-17M/C 52P

Ban Belakang:

Tubeless 120/70-17M/C 58P

Rem Depan:

Cakram

Rem Belakang:

Tromol

KELISTRIKAN

Sistem Pengapian:

DC C.D.I

Battery:

YTZ4V 12V / 3 Ah (MF Battery)

Tipe Busi:

NGK / CPR 8EA-9

Harga
Rp. 19.900.000,-
Harga On The Road untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya.
Karena usaha yang terus menerus untuk membuat sepeda motor YAMAHA yang lebih baik, data - data diatas dapat berubah tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.


YAMAHA V-IXION SPESIFIKASI

Tipe Mesin

:

4 Langkah, 4 Valve SOHC - Fuel Injection, Berpendingin Cairan

Diameter Langkah

:

57,0 x 58,7 mm

Volume Silinder

:

149,8 cc

Susunan Silinder

:

Cylinder Tunggal / Tegak

Power Max

:

14,88 PS / 8.500 rpm

Torsi Max

:

13,1 N.m / 7.500 rpm

Sistem Pelumasan

:

Basah

Oli Mesin

:

Total : 1,15 Liter / Pergantian ; Berkala : 0,95 Liter

Karburator

:

(MIKUNI) AC28 x 1

Kopling

:

Basah, Kopling manual, Multiplat

Rasio Gigi

:

1- N - 2 - 3 - 4 - 5

Sistem Starter

:

Electric Starter dan Kick Starter

Tipe Rangka

:

Pressed Backbone (Delta Box)

Suspensi Depan

:

Teleskopik

Suspensi Belakang

:

Lengan Ayun, Suspensi Monocross

Rem Depan

:

Cakram

Rem Belakang

:

Tromol

Ban Depan

:

2,75 - 17 41 P

Ban Belakang

:

90/90 - 17 M/C 49 P

Baterai

:

YTZSS - MF (MF Baterry)

Busi

:

CRBE (INGK)

Sistem Pengapian

:

T.C.I / Transistorized Coil Ignition (Digital)

Panjang x Lebar x Tinggi

:

2.000 m x 707 mm x 1.032 mm

Tinggi Tempat Duduk

:

790 mm

Jarak Antar Roda

:

1282 mm

Jarak Ke Tanah

:

167 mm

Kapasitas Tangki

:

12 Liter

Berat Isi

:

125 Kg

Harga

Price : Rp. 22.830.000,- Harga On The Road untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Karena upaya terus-menerus untuk menyempurnakan motor, data diatas dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Lanjut membaca “BYSON vs V-IXION”  »»

Rabu, 15 September 2010

Antara Honda CRV dan Toyota Fortuner

TOYOTA FORTUNER:


















MESIN: tersedian 4 pilihan, 2.5 G A/T 4x2 Minor Change, 2.5 G M/T 4x2 Minor Change, 2.7 G Lux A/T 4x2 Minor Change, 2.7 V A/T 4x4 Minor Change. yang 2,5 dengan mesin diesel, yang 2,7 berbahan bakar Unleaded Gasoline.

DIMENSI: keempatnya dengan dimensi yang sama:

  • Panjang : 4,695 m
  • Lebar : 1,840 m
  • Tinggi : 1,850 m
SASIS :
  • Keempat tipe, rem depan memakai Ventilated Disc
  • Keempat tipe, rem belakang sistem Drum
  • Velg dan ukuran ban keempat tipe : Alloy Wheel, 265/70 R16
  • Sistem penggerak roda : Two Wheel Drive , hanya tipe 2.7 V A/T 4x4 Minor Change : Four Wheels Drive
WARNA :
  • Terdapat 6 pilihan warna: Super White II, Silver Metallic, Greyish Brown Metallic, Dark Grey Mica, Black Mica, Blue Metallic
AKSESORIS : terdapat banyak aksesoris untuk Toyota Fortuner ini:
salah satunya: Front Grill Guard, dengan harga Rp. 3.000.000
Hood Protector, harga Rp. 800.000
HARGA :
2.5 G M/T 4x2 Minor Change 363.700.000
2.5 G A/T 4x2 Minor Change 373.700.000
2.7 G Lux A/T 4x2 Minor Change 421.300.000
2.7 V A/T 4x4 Minor Change 470.300.000
/ 1 Februari 2010



HONDA NEW CRV



















MESIN: tersedia 3 pilihan, 2.0L M/T, 2.0 A/T, dan 2,4 A/T

DIMENSI:
  • Panjang : 4,566 m
  • Lebar : 1,820 m
  • Tinggi : 1,680 m
SASIS :
  • Rem depan memakai Ventilated Disc
  • Rem belakang, Drum in disc
  • Velg dan ukuran ban : Alloy Wheel, 225/65 R17
WARNA : 6 pilihan warna:

ASESORIS: ada banyak salah satunya:
Front Aero Bumper, Rp. 5113000
Rear Aero Bumper
Rp. 5254000


HARGA:
CRV 2.0 I-VTEC Manual Rp. 346.000.000

CRV 2.0 I-VTEC Otomatis Rp. 357.000.000

CRV 2.4 I-VTEC Otomatis Rp. 386.000.000



mau liat perbedaan nya mana yang layak dipilih??? lanjut dibaca aja....


berdasarkan googling dari pemakai :

kelemahan Toyota Fortuner:
  1. Suspensi berada diseputaran bantingan keras
  2. Kabin belakang Fortuner yang mengeluhkan hembusan udara dingin AC yang tidak sampai ke mereka. Setelah diperhatikan, desain dan posisi kisi-kisi AC plafon memang tidak bisa optimal untuk menghembuskan angin hingga ke penumpang baris ketiga. “Untuk mengatasinya, Anda bisa memilih plafon milik Fortuner terbaru untuk dipasangkan ke Fortuner lama, atau memodifikasi kisi-kisi AC di plafon.
  3. Fortuner, baik yang bermesin bensin atau diesel, kerap dikeluhkan soal akselerasinya yang kurang responsif. Padahal, kapasitas mesin yang dimilikinya cukup besar.
  4. Bodi bongsor, menyulitkan untuk bermanuver di jalan sempit, atau parkir di lahan parkir yang kecil. selain itu juga gejala bodyroll sangat terasa dalam kecepatan tinggi.
  5. Mesin besar, 2700cc (bensin), bensinnya sangat boros. Mungkin lain ceritanya bila anda berniat memakai fortuner diesel bermesin 2500cc.
Kelebihan Toyota Fortuner
  1. Ruangan interior sangat luas dan mampu menampung hingga 8 penumpang, kalaupun anda memerlukan bagasi lebih, kursi baris paling belakang dapat dilipat. sangat efektif.
  2. tidak khawatir akan jalan rusak dan banjir

kelemahan Honda New CRV
  1. Suspensi keras
  2. Kalau engin mounting rusak nggak enak suara dan getarannya kayak matic rusak (kita berpikir itu yang rusak maticnya ternyata engine mount)
  3. AC lemah banget kompresornya banyak jebol semua dan pasti jebol apalagi sering buat luar kota atau ngebut ditol. (rata2 diganti punya Stream, ngeluarin duit 6-7 juta)
  4. Harga mahal, sedangkan yang bekas 100-300 jutaan.
  5. Interior hanya terdiri dari 2 baris kursi, sehingga akan kesulitan bila membawa keluarga banyak. Namun memiliki kapasitas bagasi lebih luas.
kelebihannya Honda New CRV
  1. Tarikan enak banget, apalagi buat ngebut top abis
  2. Mesin tidak rewel
  3. Diisi premium tidak masalah pada tarikan dan mesin
  4. Interior bagus
  5. Lumayan irit
  6. Body bisa buat ngantor, hangout ataupun offroad.
  7. bermesin lebih kecil dari fortuner, yaitu 2000cc dan 2400cc, yang membuatnya menjadi lebih irit dari fortuner.
  8. Desain sangat aerodinamis dan memiliki radius putaran setir lebih baik dari fortuner, sehingga meski bodi besar, lebih mudah pengendaliannya.
  9. Teknologi yang diusung lebih canggih dari Toyota.
  10. Lebih nyaman daripada fortuner.



Lanjut membaca “Antara Honda CRV dan Toyota Fortuner”  »»

Senin, 13 September 2010

Membuat logo gratis tanpa adobe photoshop

Ada ingin membuat logo?? tetapi anda tidak bisa photo shop...
ini gratis koq, tinggal pilih style yang disukai, masukkan teks, besar tulisan, dan warnanya...
Hasilnya seperti ini:

Guna Wirawan` blog

seperti ini :

Guna Wirawan`s blog

atau seperti ini:

Guna Wirawan` blog



Caranya sangat mudah!!! kunjungi saja cooltext.com
Semoga bermanfat. . .:astig:

Lanjut membaca “Membuat logo gratis tanpa adobe photoshop”  »»

Minggu, 12 September 2010

Proses Pembayaran Samsat di Tabanan

Setiap tahun tentunya kita sebagai pemilik kendaraan, wajib melakukan pembayaran pajak atas kendaraan yang kita miliki. Bila tidak dibayar nanti bisa kena denda lho....
:puppyeyes: Dendanya juga nggak tanggung-tanggung, setelah saya cek hampir 20% dari jumlah biaya pajak yang dikenakan (karena dulu saya pernah mengalaminya...hehhehe). Selain kena denda, klu tidak dibayar, kita kemana-mana jadi takut ama pak polisi, trus pas mau jual kendaraan yang kita punya kan harus di urus juga tuch pajaknya. Andai yang beli orang nya nggak tau kita nggk bayar pajak sie nggk masalah. Tapi kan nggak baik kan...

Asal surat-surat lengkap lebih baik kita urus sendiri, daripada cari calo, atau bayar petugas buat ngurusin, lebih murah sekaligus kita jadi tahu prosesnya gimana (nambah ilmu gtu lho)

Apa saja yang perlu dibawa??


  1. STNK
  2. KTP asli pemilik kendaraan
  3. BPKB
itu aja koq, kita uda bisa ngurusnya sendiri.

Trus surat-suratnya diapain ?
  1. Ketiga surat tersebut kita fotokopy dulu, dikantor samsat uda tersedia loket fotocopynya. kemudian kita simpan baik-baik, KTP dan BPKB yang asli, karena yang disetor cuma STNK asli dan fotokopy semuanya. Inget bayar ya!! cuma 1000 koq...
  2. Kemudian kita pergi ke loket pendaptaran, yang letaknya paling pojok, 2 loket ke utara dari tempat fotocopy tadi. Disini kita dikasi map, trus bayar deh..Dulu sepeda motor bayar 10 ribu, mobil 15 ribu (klu nggak salah ya), trus kita dikasi petunjuk deh sama petugas disuruh ke loket 1, loket pendaptaran dilantai 2.
  3. Kita naik tangga lho, karena kantor samsat Tabanannya bertingkat...hihihi... Loket yang kita cari adalah yang palingggggg timur, nah kita setor deh Map yang berisi STNK dan photocopy tadi. Kita akan dikasi nomor antrean...(disimpen dan diinget baik-baik ya nomornya, klu dipanggil biar langsung kita maju)
  4. Menunggu..kita tunggu sampai nomor kita dipanggil, klu uda dipanggil dan ditentuin diloket mana kita bayar deh pajak nya, inget sediain duit ya...(pembayarannya biasanya nggak jauh beda koq sama setahun lalu, baiknya kita sediain duit melebihi yang tertera di teks STNKnya, sapa tau ada kenaikan pajak) disini kita dikasi slip pembayaran besarnya kita bayar pajak.
  5. Abis bayar kita menunggu lagi deh . . . .:sweaty:...capek ya....hehehehe, nah setelah kita dipanggil, kita maju ke loket yang paling barat, disana tempat kita mengambil STNK baru kita setelah kita bayar pajak..disana slip pembayarannya kita tukar dengan STNK yang teksnya pembayaran pajak baru...
  6. Selesai deh...Mudah Bukan....sebelum pulang inget cek lagi, apa bener itu STNK kendaraan kita? cocokkan nama pemilik, dan masa berlakunya (seharusnya nambah...kan uda dibayar)kikiki....
begini nie suasana di kantor Samsat Tabanan :


Lanjut membaca “Proses Pembayaran Samsat di Tabanan”  »»

Jumat, 10 September 2010

Mempercepat Akses Blog

Selain Blog terlihat cantik, kecepatan akses blog anda harus diperhitungkan, agar para pembaca blog anda tidak bosan menunggu loading blog anda yang lama. Memang terlihat bagus, tapi kalau lama loading nya pembaca bisa meng close blog anda...hehehe...kan rugi, cantik-cantik ditinggal pergi...

:ahaha:

Menurut saya, hal-hal yang memperngaruhi kecepatan loadingnya adalah:


  1. Postingan Anda, usahakan postingan dihalaman pertama sedikit, ya...kurang dari 10 post lah...semakin sedikit kan semakin cepat...hehehe...
  2. Link dan javascript dari pihak ketiga, disarankan memakai link, widget, javascipt dari blogger. Klu dari luar mending pakainya seefisien mungkin..
  3. Foto dan Video, meski sangat berguna bagi postingan kita, untuk menarik minat pembaca, sekaligus menerangkan apa postingan kita, namun semakin banyak foto, loadingnya juga semakin lama. Menurut saya sebaiknya ukuran fotonya diperkecil saja, namun masih bisa berfungsi, dan uploudnya gunakan link yang mengarah ke gambar yang sebenarnya.
  4. Untuk mengetahui seberapa cepat loading blog anda, dapat diukur dengan layanan fitur Numion yaitu Stopwatch. Cek saja kecepatan blog anda disini
Blog saya loadingnya 11,5 detik...jadi berapa kecepatan loading blog anda??

Lanjut membaca “Mempercepat Akses Blog”  »»

Kamis, 09 September 2010

Merekam Bunyi Gitar ke Pc / Laptop

Berawal dari munculnya keinginan adik saya, untuk merekam suara gitarnya di pc, akhirnya saya menemukan
software yang sangat mudah digunakan yaitu Audacity. Sofware ini gratis dan menurut saya lumayan untuk digunakan sebagai sofware perekam di pc maupun laptop. Ternyata setelah saya download, fungsi dari software ini tak sesederhana yang saya pikirkan, sofware ini bagaikan studio rekaman mini dikamar kita. Pokoknya mantap deh..:woooh:



Yang diperlukan hanyalah sebuah jack konektor seharga kurang dari 10 ribu rupiah untuk menghubungkan gitar ke pc.
Audacity mampu menggabungkan bunyi gitar, vokal, drum, dan efek2 lainnya sehingga bisa terciptalah suatu lagu yang kita inginkan. Perekamannya dapat dilakukan satu-persatu, jadi apabila ada satu kesalahan rekaman maka tidak perlu mengulang suara yang lainnya. Misalnya suara gitar sudah oke, tetapi vokalnya yang kurang bagus, jadi yang diulang hanya vokalnya saja.
Ada berbagi efek pengeditan suara yang dapat dilakukan dengan Audacity, yang menurut saya lumayan untuk studio pribadi dikamar...hehehe...jadi bisa berkarya deh ciptain lagu....:ahaha:
Tampilan perekannya dalam grafik-grafik suara seperti ini :


Klu mau download aja Audacity nya disini

Nah klu cara menghubungkan gitar ke pc seperti ini, namun sofware yang digunakan adalah Audacity, yang terpenting adalah adanya jec konektor gitar di perkecil masuk ke pc.

  • kualitas kabel yang digunakan akan mempengaruhi suara yang dikeluar kan
  • apabila hasil suaranya berisik bisa diakali dengan mengikatkan kabel di jack yang menghubungkan ke pc dengan paku yang diikat.
  • untuk membuat suara drum dapat di pakai software beatcraft, kemudian di olah lagi di Audacity.


Lanjut membaca “Merekam Bunyi Gitar ke Pc / Laptop”  »»